Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Remaja Tentang Pendidikan Seks Dengan Perilaku Seksual Pranikah Pada Siswa Di SMP Negeri 1 Gunung Purei

Sihotang, Nianda (2021) Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Remaja Tentang Pendidikan Seks Dengan Perilaku Seksual Pranikah Pada Siswa Di SMP Negeri 1 Gunung Purei. Skripsi, PROGRAM STUDI DIPLOMA IV KEBIDANAN (ALIH JENJANG), POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
PDF.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Remaja merupakan masa peralihan antara tahap anak-anak dan tahap remaja yang meskipun telah matang secara organ seksual tetapi emosi dan kepribadiannya masih labil, hal ini yang membuat remaja rentan terhadap godaan dalam lingkungan pergaulannya. Perilaku seksual pranikah merupakan permasalahan yang sering terjadi pada masa remaja. Bentuk perilaku seksual meliputi mastrubasi/onani , kissing, oral, petting, intercourse.
Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan remaja tentang pendidikan seks dengan perilaku seksual pranikah pada siswa di SMP Negeri 1 Gunung Purei. Jenis penelitian ini adalah analitik dengan menggunakan metode cross sectional dengan pendekatan observatif. Sampel diambil dengan metode purposive sampling yaitu sebanyak 110 responden. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket.
Hasil uji statisti chi square didapatkan nilai p= 0,038 < α =0,05. Ini berarti hipotesis (Ha) dalam penelitian ini diterima. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan antara tingkat pengetahuan remaja tentang pendidikan seks dengan perilaku seksual pranikah pada siswa di SMP Negeri 1 Gunung Purei.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tingkat pengetahuan, remaja, pendidikan seks, dan perilaku seksual pranikah
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111704 Community Child Health
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170106 Health, Clinical and Counselling Psychology
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan
Supervisor: Saudah, Siti and Resmaniasih, Ketut and Yunitha, Yunitha
Depositing User: Alih Jenjang
Date Deposited: 07 Aug 2021 13:29
Last Modified: 07 Aug 2021 13:29
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1290

Actions (login required)

View Item View Item