Hubungan Kenaikan Berat Badan Ibu Hamil Dengan Berat Badan Bayi Baru Lahir Di UPT Puskesmas Muara Tuhup

Muliyatun, Sri (2021) Hubungan Kenaikan Berat Badan Ibu Hamil Dengan Berat Badan Bayi Baru Lahir Di UPT Puskesmas Muara Tuhup. Skripsi, PROGRAM STUDI DIPLOMA IV KEBIDANAN (ALIH JENJANG), POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
SR MULIYATUN PDF.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pada masa kehamilan pertumbuhan dan perkembangan janin dapat dipengaruhi oleh kesehatan ibu saat hamil seperti pertambahan berat badan ibu yang kurang pada saat hamil akan mempengaruhi ukuran berat bayi lahir. Berat bayi lahir merupakan salah satu indikator kesehatan bayi baru lahir, yang mana seorang bayi sehat dan cukup bulan.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kenaikan berat badan ibu selama hamil dengan berat badan bayi baru lahir di UPT Puskesmas Muara Tuhup
Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik dengan menggunakan rancangan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu bersalin yang tercatat di UPT Puskesmas Muara Tuhup dengan besar sampel sebanyak 157 responden. Pada penelitian ini, uji statistik yang digunakan adalah uji Chi Square.
Hasil uji statistik didapatkan p value 0,000, dengan p value < 0,05 artinya ada hubungan kenaikan berat badan ibu selama hamil dengan berat badan bayi baru lahir di UPT Puskesmas Muara Tuhup dan diperoleh nilai OR 59,156 artinya ibu hamil yang memiliki kenaikan berat badan sesuai IMT akan memiliki peluang sebanyak 59 kali melahirkan bayi dengan berat badan lahir normal dibandingkan ibu hamil yang kenaikan berat badannya tidak sesuai dengan IMT.
Untuk Puskesmas Muara Tuhup, dapat meningkatkan pelayanan kepada ibu hamil dengan memberikan rekomendasi kenaikan berat badan ibu hamil yang ditentukan dari IMT sebelum ibu hamil untuk mengurangi risiko lahir bayi dengan berat badan rendah ataupun berat badan lebih

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kenaikan, Berat, Bayi
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111704 Community Child Health
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111707 Family Care
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan
Supervisor: Migang, Yena Wineini and Trisaba, Trisaba
Depositing User: Alih Jenjang
Date Deposited: 07 Aug 2021 13:58
Last Modified: 24 May 2022 09:31
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1291

Actions (login required)

View Item View Item