Dukungan keluarga dengan tingkat depresi pada lansia

Dewi, Risha Risna (2021) Dukungan keluarga dengan tingkat depresi pada lansia. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
Edited. LR RISHA RD (STR KEP REG 4) new (3) (4) (1) (2)-converted.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Usia lanjut adalah seseorang yang telah mencapai usia lebih dari 60 tahun. Pada tahap ini individu mengalami banyak perubahan, baik secara fisik maupun mental khususnya kemunduran dalam berbagai fungsi dan kemampuan yang pernah dimilikinya. Lansia merupakan proses alami yang disertai adanya penurunan kondisi fisik, psikologis,sosial yang saling berkaitan satu sama lain. Pada kondisi lansia seperti ini, dapat menimbulkan berbagai gangguan kesehatan dan gangguan mental seperti depresi.

Tujuan Penelitian : Tujuan dari tinjauan pustaka ini adalah untuk mengetahui bagaimana hubungan dukungan keluarga dengan tingkat depresi pada lansia.

Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan studi pustaka yang ditinjau dari beberapa jurnal terkait dengan topik yang diambil. Jurnal yang digunakan untuk penelitian sebanyak 10 jurnal. Tahun terbit jurnal yang digunakan adalah 2017-2021. Cari artikel menggunakan database Google Scholar dan GARUDA menggunakan desain cross sectional. Pencarian artikel dilakukan pada Mei 2021.

Hasil Penelitian : Berdasarkan 10 artikel penelitian yang dianalisis, didapatkan hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan tingkat depresi pada lansia.

Kesimpulan : Hasil literature review ini diharapkan dapat menjadi dasar dalam memberikan intervensi terpadu untuk meningkatkan pengetahuan kepada masyarakat tentang cara terbaik untuk mencegah dan menangani masalah depresi pada lansia.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: dukungan keluarga, tingkat depresi, lansia
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170113 Social and Community Psychology
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan
Supervisor: Utama, Nang Randu and Astuti, Agnes Dewi
Depositing User: Risha Risna Dewi
Date Deposited: 12 May 2022 03:54
Last Modified: 12 May 2022 03:54
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1335

Actions (login required)

View Item View Item