Chodarsih, Siti (2021) Pengaruh media online terhadap kepatuhan mobilisasi dini ibu nifas post SC di RSUD Dr. Doris Sylvanus Palangkaraya. Skripsi, PROGRAM STUDI DIPLOMA IV KEBIDANAN (ALIH JENJANG), POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
Text
skripsi siti fix.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang; Mobilisasi dini merupakan faktor utama dalam proses pemulihan dan dapat mencegah komplikasi pasca bedah untuk percepatan hari rawat dan mengurangi resiko karena tirah baring lama, Tingkat kepatuhan ibu melakukan mobilisasi dini rendah, ini dikarenakan belum memahami proses mobilisasi. Petunjuk mobilisasi mudah didapat pada media online atau pun dari petugas kesehatan. Sejauh mana Pengaruh media online dan media leaflet terhadap kepatuhan mobilisasi dini ibu post SC di RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya
Tujuan penelitian; Untuk menganalisis pengaruh media online terhadap kepatuhan mobilisasi dini ibu nifas post sc di RSUD Dr Doris Sylvanus Palangkaraya
Metode penelitian; Penelitian ini menggunakan Quasy Experiment dengan desain Posttest Only non equivalen control Grup Design. Perhitungan jumlah sampel mengunakan rumus Lameshaw didapatkan 100 sampel, teknik sampling menggunakan Purposive sampling.Pengambilan sampel sejak Januari- April 2021 di Ruang Nifas RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya.
Hasil penelitian; didapatkan bahwa pada kelompok intervensi ibu nifas post sc patuh melakukan mobilisasi dini sebanyak 42 responden (84%) dan 8 responden (16%) tidak patuh melakukan mobilisasi. Pada kelompok control ibu nifas post sc patuh melakukan mobilisasi dini sebanyak 19 responden (38%), dan 31 responden (62%) tidak patuh melakukan mobilisasi. Hasil analisis Uji Chi-Square menunjukkan ada pengaruh media online terhadap kepatuhan mobilisasi dini ibu nifas post sc di RSUD dr Doris Sylvanus Palangkaraya dengan value 0,000.
Kesimpulan; Adanya pengaruh yang signifikan antara media on-line dengan kepatuhan mobilisasi dini ibu nifas post sc Di RSUD Dr Doris Sylvanus Palangka Raya.
Saran ; Hasil penelitian ini dapat menjadi sumber referensi bagi tenaga kesehatan khususnya di RS dapat memberikan edukasi tentang manajemen mobilisasi dini post operasi dengan baik.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | media online, patuh, mobilisasi dini, ibu post SC |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111711 Health Information Systems (incl. Surveillance) |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan |
Supervisor: | Trisaba, Trisaba and Yuniarti, Yuniarti and Wilianti, Grisiana |
Depositing User: | Alih Jenjang |
Date Deposited: | 22 Aug 2021 07:42 |
Last Modified: | 02 Dec 2021 18:47 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1379 |
Actions (login required)
View Item |