Stres dan koping mahasiswa pada pembelajaran daring selama pandemi covid-19

Aulia, Aulia (2021) Stres dan koping mahasiswa pada pembelajaran daring selama pandemi covid-19. Karya Tulis Ilmiah, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
AULIA - KTI FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Saat ini, penyakit coronavirus disease 2019 (COVID-19) menjadi salah satu fokus perhatian masyarakat dunia. Tingginya kasus dan cepatnya penyebaran COVID-19 membuat pemerintah Indonesia mengeluarkan berbagai imbauan dan kebijakan, salah satunya penerapan pembelajaran jarak jauh dengan sistem daring. Namun tidak dipungkiri terdapat kesulitan bagi mahasiswa untuk mengikuti kebijakan ini. Kesulitan dan berbagai tuntutan akademik dapat menyebabkan stres pada mahasiswa khususnya bagi mereka yang tidak mudah beradaptasi dengan keadaan.

Tujuan Penelitian : Mendeskripsikan tentang stres dan koping mahasiswa pada pembelajaran daring selama pandemi COVID-19.

Metode Penelitian : Penelusuran literature melalui database google scholar yang dipublikasi dalam rentang tahun 2020-2021. Terdapat 3 artikel dengan metode penelitian kuantitatif yang memenuhi kriteria inklusi.

Hasil Penelitian : Berdasarkan artikel yang ditelaah, mahasiswa yang mengikuti pembelajaran jarak jauh dengan sistem daring mengalami tingkat stres yang berbeda-beda. Artikel pertama menyebutkan mahasiswa mengalami stres sedang, sedangkan artikel kedua menyebutkan mahasiswa mengalami stres normal. Perbedaan tersebut dipengaruhi oleh usia, jenis kelamin, serta tingkat pendidikan. Perbedaan kuesioner dan waktu penelitian juga mempengaruhi hasil tersebut. Dalam mengatasi stres tersebut, mahasiswa mengatasi stres dengan menggunakan strategi koping. Dua dari tiga artiikel menyebutkan mayoritas mahasiswa menggunakan emotional focused coping atau koping yang berfokus pada emosi. Perbedaan pemilihan koping bergantung pada jenis stressor dan berhubungan dengan tingkat stres itu sendiri.

Kesimpulan : Dua artikel yang membahas terkait tingkat stres menyebutkan hasil yang berbeda. Tingkat stres pada artikel pertama adalah tingkat sedang, sedangkan pada artikel kedua adalah tingkat normal. Dalam mengatasi stres tersebut, mahasiswa mengatasi stres dengan menggunakan strategi koping. Dua dari tiga artikel menyebutkan mayoritas mahasiswa menggunakan emotional focused coping atau koping yang berfokus pada emosi.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Stres, Koping, Pembelajaran Daring, Pandemi COVID-19
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111824 Occupational Diseases
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111824 Occupational Diseases > 11182409 Occupational Stress
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan
Supervisor: Sulistyowati, Reny
Depositing User: Aulia
Date Deposited: 22 Jun 2022 03:40
Last Modified: 22 Jun 2022 03:40
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1995

Actions (login required)

View Item View Item