Cahyani, Honesty Putri (2021) Literature review: gambaran faktor risiko kejadian plasenta previa. Skripsi, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.
Text
KTI Honesty Putri 22D.pdf Restricted to Registered users only Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang: Plasenta Previa adalah plasenta yang berimplantasi pada segmen bawah rahim sehingga menutupi seluruh atau sebagian dari ostium uteri internum. Gangguan kelancaran aliran darah yang terjadi pada masa kehamilan sehingga mengakibatkan vaskularisasi menuju endometrium tidak maksimal dan menyebabkan plasenta tumbuh meluas untuk mendapatkan vaskularisasi yang cukup. Perdarahan Antepartum akibat plasenta previa terjadi sejak kehamilan 20 minggu saat segmen bawah uteri telah terbentuk dan mulai melebar serta menipis. Umumnya terjadi pada trimester ketiga karena segmen bawah uterus dan pembukaan serviks menyebabkan sinus robek karena lepasnya plasenta dari dinding uterus atau karena robekan sinus marginalis dari plasenta. Perdarahan tak dapat dihindarkan karena ketidakmampuan serabut otot segmen bawah uterus untuk berkontraksi seperti plasenta letak normal.
Tujuan Penelitian: Tujuan Literature Review ini adalah untuk mengetahui gambaran faktor risiko kejadian plasenta previa.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan studi literatur yang telah ditelaah dari beberapa jurnal yang terkait dengan topik yang diambil. Jurnal yag digunakan untuk penelitian berjumlah 3 jurnal. Tahun penerbitan jurnal yang digunakan adalah 2020-2021. Pencarian artikel menggunakan database google scholar dan PUBMED dengan desain penelitan cross sectional yang memiliki teks lengkap dan open access. Pencarian artikel dilakukan pada bulan Juli- Agustus 2021.
Hasil Penelitian: Hasil analisa dari 3 artikel yang telah dipaparkan bahwa ada dua faktor yang sangat berpengaruh pada kejadian plasenta previa pada ibu hamil, yaitu faktor usia dan faktor riwayat operasi sesar.
Kesimpulan: Sebanyak 3 artikel penelitian yang telah dipaparkan bahwa terdapat dua faktor kejadian plasenta previa memiliki hubungan yang sangat signifikan. Faktor yang sangat dominan dari kedua faktor tersebut adalah faktor usia ibu yang dinilai dari besar risiko dan banyaknya artikel yang membahas hal tersebut.
Background: Placenta previa is a placenta that implants in the lower uterine segment so that it covers all or part of the internal uterine os. Disturbances in the smooth flow of blood that occur during pregnancy, resulting in insufficient vascularization to the endometrium and causing the placenta to grow widely to obtain sufficient vascularity. Antepartum bleeding due to placenta previa occurs since 20 weeks of gestation when the lower uterine segment has formed and begins to widen and thin. Usually occurs in the third trimester because the lower uterine segment and cervical dilatation cause sinus tearing due to detachment of the placenta from the uterine wall or due to tearing of the marginal sinus from the placenta. Bleeding is unavoidable because of the inability of the muscle fibers of the lower uterine segment to contract like a normally positioned placenta.
Purpose: The purpose of this Literature Review is to describe the risk factors for the incidence of placenta previa.
Methods: This study uses a literature study that has been reviewed from several journals related to the topic taken. Journals used for research amounted to 3 journals. The year of publication of the journal used is 2020-2021. Search articles using google scholar and PUBMED databases with a cross sectional research design that has full text and open access. The article search was conducted in July-August 2021.
Results: The results of the analysis of the 3 articles that have been described that there are two factors that greatly influence the incidence of placeta previa in pregnant women, namely the age factor and the history of cesarean section.
Conclusion: A total of 3 research articles that have been described that there are two factors in the incidence of placenta previa have a very significant relationship. The most dominant factor of the two factors is the maternal age factor which is assessed from the risk and the number of articles discussing this.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Faktor, Risiko, Plasenta Previa Factor, Risk, Placenta Previa |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111011 Nursing Specialties 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111011 Nursing Specialties > 11101114 Midwifery 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan |
Supervisor: | Astuti, Agnes Dewi and Manuntung, Alfeus and Lestari, Mimin |
Depositing User: | Honesty Putri Cahyani |
Date Deposited: | 11 Mar 2022 08:26 |
Last Modified: | 11 Mar 2022 08:26 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2024 |
Actions (login required)
View Item |