Faktor-faktor penyebab terjadinya stunting pada balita

Febri, Febri and Aden, Christine (2021) Faktor-faktor penyebab terjadinya stunting pada balita. Karya Tulis Ilmiah, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
KTI FEBRI D3 KEPERAWATAN Reguler 22D.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang : Kejadian balita pendek atau stunting merupakan salah satu masalah gizi yang dialami oleh balita. Di Indonesia kejadian balita pendek (stunting) saat ini juga menjadi perhatian pemerintah sehingga merupakan salah satu dari lima isu strategis yang menjadi prioritas pembangunan kesehatan nasional 2020-2024 (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Pokja Renstra, 2020). Faktor stunting pada balita dapat disebabkan karena faktor langsung dan tidak langsung.

Tujuan penelitian : Untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya stunting pada balita. Metode penelitian :Dengan studi literature review yaitu menganalisis hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti terdahulu dan pada setiap artikel jurnal penelitian menggunakan metode cross-sectional.

Hasil penelitian : Tiga jurnal yang penulis ambil dari google scholar meneliti tentang faktor- faktor penyebab terjadinya stunting pada balita yaitu dengan persentase. stunting disebabkan oleh tiga faktor yaitu faktor individu yang meliputi asupan makanan, berat badan lahir, dan keadaan kesehatan; faktor rumah tangga yang meliputi kualitas dan kuantitas makanan, sumber daya, jumlah dan struktur keluarga, pola asuh, perawatan kesehatan, dan pelayanan; serta faktor lingkungan yang meliputi infrastruktur sosial ekonomi, layanan pendidikan dan layanan kesehatan.

Kesimpulan : Di dalam ketiga jurnal yang penulis review, diketahui faktor stunting adalah usia,jenis kelamin,riwayat penyakit infeksi,rerata frekuensi sakit,berat badan lahir,status pemberian ASI eksklusif,status kelengkapan imunisasi dasar,status gizi ibu,tingkat pendidikan orang tua,tingkat pengetahuan ibu,tingkat pendapatan keluarga,jumlah anggota keluarga dan status sosial ekonomi.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: balita, faktor, penyebab, stunting
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111007 Nursing Theory
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan
Supervisor: Aden, Christine
Depositing User: Febri
Date Deposited: 26 Sep 2022 03:57
Last Modified: 26 Sep 2022 03:57
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2427

Actions (login required)

View Item View Item