Gambaran karakteristik ibu hamil yang terkonfirmasi positif covid-19 di Ruang Isolasi Wijaya Kusuma RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya

Sentika, Febri (2022) Gambaran karakteristik ibu hamil yang terkonfirmasi positif covid-19 di Ruang Isolasi Wijaya Kusuma RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Laporan Tugas Akhir, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEBIDANAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
LTA FEBRI SENTIKA REG XXIA 15 REVISI - 21 JULI 2022 SELESAI REPOSITORY-.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

COVID-19 atau Coronavirus disease adalah penyakit menular yang diakibatkan oleh virus corona jenis baru yang ditemukan yaitu Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2). Upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap penyakit menular melalui pendidikan kesehatan sangat diperlukan, terlebih untuk kelompok rentan. Salah satu dari kelompok rentan tersebut adalah ibu hamil. Karena perubahan fisiologis dalam sistem kekebalan kardiopulmoner selama kehamilan, wanita hamil mungkin rentan untuk mengembangkan gejala yang lebih parah setelah infeksi virus pernapasan.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu hamil yang terkonfirmasi positif COVID-19 di ruang isolasi Wijaya Kusuma RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.

Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode total sampling dengan jumlah sebanyak 137 sampel. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu rekam medik. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis univariat.

Hasil penelitian ini menunjukkan mayoritas sampel dalam penelitian ini memiliki tingkat keparahan sedang (37,2%), usia ibu rata-rata 30,20 tahun, ibu multigravida (65,0%), ibu multipara (35,0%), ibu hamil trimester III (81,0%), tidak mengalami anemia (61,3%), tidak memiliki komorbid (76,6%), memiliki komplikasi kehamilan (70,1%), ibu hamil yang tidak bekerja (53,3%).

Kesimpulan dari penelitian ini adalah banyak ibu hamil yang terkonfirmasi positif COVID-19 memiliki komplikasi kehamilan. Diharapkan ibu hamil mampu menjaga kehamilannya dan rutin untuk memeriksakan dirinya ke fasilitas kesehatan dengan tetap menjaga protocol kesehatan.

COVID-19 or Coronavirus disease is an infectious disease caused by a new type of corona virus that was discovered, namely Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2). To increase public awareness of infectious diseases through health education are needed, especially for vulnerable groups. One of the vulnerable groups is pregnant women. Pregnant women may be susceptible to developing more severe symptoms after infection with respiratory viruses, due to physiological changes of the immune and cardiopulmonary systems during pregnancy.

This study aims to overview characteristics of pregnant women who were confirmed COVID-19 in the Wijaya Kusuma Isolation Room RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.

This study uses a quantitative method with a descriptive design. The sampling technique used the total sampling method that find 137 samples. The data used in this study is secondary data, that is medical records. The data analysis used in this study is univariate analysis. The results of this study showed that the majority of the samples had moderate severity (37,2%), the average maternal age was 30.20 years, multigravida (65,0%), multiparous (35,0%), third trimester of pregnancy (81,0%), did not have anemia (61,3%), did not have comorbidities (76,6%), had pregnancy complications (70,1%), pregnant women who did not work (53,3%).

The conclusion of this study is that many pregnant women with COVID-19 have pregnancy complications. It is expected that pregnant women have the ability to maintain their pregnancy with routinely check themselves to health facilities by maintaining health protocol.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: COVID-19, Kehamilan COVID-19, Pregnancy
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111802 Virus Diseases
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma III Kebidanan
Supervisor: Arisani, Greiny and Mahlina, Evi
Depositing User: Febri Sentika
Date Deposited: 19 Oct 2023 08:00
Last Modified: 19 Oct 2023 08:00
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2474

Actions (login required)

View Item View Item