Miden, Destinady Kadiser (2023) LITERATURE REVIEW Pengaruh Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan Diet pada Penderita Diabetes Melitus. Laporan Penelitian. Poltekkes Kemenkes Palangka Raya, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya. (Unpublished)
Text
Literature review.pdf Download (574kB) |
Abstract
Pendahuluan: Diabetes Melitus atau biasa disebut penyakit gula merupakan salah satu penyakit menahun yang disebabkan oleh adanya gangguan pada sistem metabolisme tubuh, kondisi dimana seseorang mempunyai kadar gula dalam darah yang melebihi dari batas normal karena kekurangan insulin dalam tubuh yang dihasilkan oleh pankreas (Muharram, 2018). Dukungan keluarga yang baik adalah keluarga yang dapat memotivasi, memberikan dukungan penuh dan memperhatikan pasien, sehingga pasien dapat lebih bersemangat dan termotivasi untuk sembuh dari penyakitnya. Apabila penderita Diabetes Melitus termotivasi untuk sembuh maka penderita akan lebih patuh dengan diet Diabetes yang sedang berlangsung. Penelitian yang dilakukan oleh Irawati & Firmansyah (2020) menyimpulkan bahwa dukungan keluarga berhubungan dengan kepatuhan diet pada penderita dengan Diabetes Melitus. Penderita dengan dukungan dari keluarga berpeluang 5 kali lebih besar untuk mematuhi diet dibandingkan penderita yang tidak memiliki dukungan dari keluarga.
Metode: Metode penelitian yang digunakan dalam membuat artikel ini adalah Literature Review. Pubmed, Microsoft Academic dan Google Scholer (tahun 2017-2021) merupakan database yang digunakan dalam review ini. Didapatkan 10 artikel penelitian yang sesuai dengan tujuan dan kriteria review.
Hasil: Berdasarkan hasil penelitian literature review yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa terdapat pengaruh hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada penderita Diabetes Melitus. Dari 10 jurnal hasil penelitian terkait didapatkan bahwa adanya pengaruh hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada penderita Diabetes Melitus.
Kesimpulan: Berdasarkan dari hasil penelitian dan pembahasan dalam literature review ini adalah keseluruhan jurnal yang dilakukan analisis menunjukkan bahwa adanya pengaruh hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada penderita Diabetes Melitus. Kesimpulan yang dapat disusun oleh penulis dari hasil penelitian dan pembahasan dalam literature review ini adalah keseluruhan jurnal yang dilakukan analisis menunjukkan bahwa adanya hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet penderita Diabetes Melitus. Dukungan keluarga sangat bermanfaat untuk penderita Diabetes Melitus dalam memberikan semangat, perhatian, motivasi, dan memahami kondisi penderita saat sedang mengalami masalah yang berhubungan dengan penyakitnya.
Kata Kunci: Pengaruh, Hubungan, Dukungan Keluarga, Kepatuhan Diet, Penderita Diabetes Melitus
Item Type: | Laporan Penelitian (Laporan Penelitian) |
---|---|
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111712 Health Promotion |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan |
Depositing User: | Destinady Kadiser Miden |
Date Deposited: | 24 Jul 2023 06:04 |
Last Modified: | 24 Jul 2023 06:04 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2861 |
Actions (login required)
View Item |