Pengaruh Media Leaflet Gizi Seimbang Terhadap Pengetahuan Penjamah Makanan di Panti Asuhan Budi Mulya Palangka Raya

Cicillia, Artika (2023) Pengaruh Media Leaflet Gizi Seimbang Terhadap Pengetahuan Penjamah Makanan di Panti Asuhan Budi Mulya Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.

[img] Text
Artika Cicillia_Skripsi Repositori.pdf
Restricted to Registered users only

Download (576kB) | Request a copy

Abstract

Penjamah makanan institusi memiliki peran penting dalam pengelolaan pola menu yang disajikan, gizi yang baik akan sejalan dengan kesehatan yang baik. Pada gejala klinis dari kekurangan nutrisi adalah pertumbuhan dan perkembangan tubuh tidak normal. Kurangnya asupan zat gizi akan menyebabkan seseorang mengalami defisit dalam memenuhi kebutuhan tubuhnya, dan salah satu konsekuensinya adalah menjadi rentan terhadap serangan penyakit infeksi, apabila terjadi akan memperburuk status gizinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media leaflet gizi seimbang terhadap pengetahuan penjamah makanan di panti asuhan Budi Mulya Palangka Raya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experiment dengan rancangan pre-test dan post-test menggunakan total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 27 orang yang berada di panti asuhan Budi Mulya Palangka Raya. Hasil penelitian pada pre-test diperoleh nilai mean 74,70 sedangkan nilai post-test mengalami peningkatan yaitu nilai mean 91,85. Dengan pengujian data menggunakan uji wilcoxon (p>0,05) dengan hasil menunjukkan adanya pengaruh penyuluhan dengan media leaflet terhadap pengetahuan responden.

Institutional food handlers have an important role in managing the pattern of the menu served, good nutrition will go hand in hand with good health. The clinical symptoms of nutritional deficiencies are abnormal body growth and development. Lack of intake of nutrients will cause a person to experience a deficit in meeting his body's needs, and one of the consequences is to be vulnerable to infectious disease attacks, if this occurs it will worsen his nutritional status. This study aims to determine the effect of balanced nutrition leaflet media on the knowledge of food handlers at the Budi Mulya Palangka Raya orphanage. The type of research used in this study was a quasi experiment with a pre-test and post-test design using total sampling with a total sample of 27 people who were at the Budi Mulya Palangka Raya orphanage. The results of the research on the pre-test obtained a mean value of 74.70 while the post-test value experienced an increase, namely a mean value of 91.85. By testing the data using the Wilcoxon test (p> 0.05) the results showed that there was an influence of counseling using leaflet media on the respondents' knowledge.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, leaflet, gizi seimbang, penjamah makanan, panti asuhan
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Dhini, Dhini and Maulia, Resna
Depositing User: Artika Cicillia
Date Deposited: 24 Oct 2023 08:50
Last Modified: 24 Oct 2023 08:50
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2915

Actions (login required)

View Item View Item