Pengaruh Edukasi Gizi Melalui Bampi App Terhadap Pengetahuan, Sikap, dan Keterampilan Ibu Bayi Dalam Pemberian MP-ASI Bayi Usia 6-10 Bulan di Desa Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah

Tsabitha, Cindra Ainie (2023) Pengaruh Edukasi Gizi Melalui Bampi App Terhadap Pengetahuan, Sikap, dan Keterampilan Ibu Bayi Dalam Pemberian MP-ASI Bayi Usia 6-10 Bulan di Desa Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI & DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
Cindra Ainie Tsabitha_SKRIPSI 2023.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Saat bayi berusia 6 bulan, ASI tidak akan mampu memenuhi kebutuhan nutrisinya selama fase pertumbuhan sehingga makanan pendamping ASI perlu diperkenalkan. Upaya yang perlu dilakukan antara lain dengan melakukan kegiatan pendidikan kesehatan yang mempromosikan perilaku hidup sehat, salah satunya adalah edukasi gizi dengan menggunakan Bampi App. Tujuan penelitian untuk menganalisis pengaruh edukasi gizi menggunakan Bampi App terhadap pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam pemberian makanan pendamping ASI di Desa Tumbang Samba, Kecamatan Katingan Tengah. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi-experiment dengan rancangan one-group pretest-posttest design. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 33 ibu yang memiliki bayi berusia 6-10 bulan, yang dipilih dengan metode purposive sampling. Data dianalisis dengan menggunakan uji McNemar. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan pada pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam memberikan makanan pendamping ASI pada bayi setelah intervensi (p-value = 0,000). Kesimpulan dari penelitian ini bahwa Bampi App dapat menjadi media alternatif bagi instansi dan tenaga kesehatan dalam memberikan edukasi untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan ibu dalam pemberian makanan pendamping ASI.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Keterampilan, makanan pendamping ASI, Bampi App

When a baby turns 6 months old, breast milk will not be able to meet their nutritional needs during the growth phase. Complementary feeding needs to be introduced. Efforts that need to be made include conducting health education activities that promote healthy living behaviors, one of which is nutrition education using Bampi App. This study analyzes the effect of nutrition education using Bampi App on knowledge, attitudes, and skills related to preparing complementary feeding in Tumbang Samba Village, Katingan Tengah Sub-district. The research design used in this study is a quasi-experiment with a one-group pretest-posttest design. Sample in this study consists of 33 mothers with babies aged 6-10 months, chosen by purposive sampling method. Data were analyzed using the McNemar test. The result showed a significant increase in knowledge, attitudes, and skills in providing complementary feeding to babies in the intervention (p-value = 0,000). This study concludes that Bampi App can be an alternative media for the government and health workers in providing education to increase mothers' knowledge, attitudes, and skills about complementary feeding.
Keywords : Knowledge, Attitudes, Complementary Food, Bampi App

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Sikap, Keterampilan, makanan pendamping ASI, Bampi App Knowledge, Attitudes, Complementary Food, Bampi App
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111704 Community Child Health
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Sugiyanto, Sugiyanto and Normila, Normila
Depositing User: Cindra Tsabitha
Date Deposited: 24 Oct 2023 09:11
Last Modified: 24 Oct 2023 09:11
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2931

Actions (login required)

View Item View Item