Gambaran mutu organoleptik dan tingkat kesukaan produk olahan abon ikan nila dengan tambahan buah semu jambu mete

Leorenzazahro, Agisthiyananda (2018) Gambaran mutu organoleptik dan tingkat kesukaan produk olahan abon ikan nila dengan tambahan buah semu jambu mete. Karya Tulis Ilmiah, Jurusan Gizi Program Studi Diploma III Gizi, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya.

[img] Text (Abstrak)
Agisthiyananda Leorenzazahro - 318.pdf
Restricted to Registered users only until 2021.

Download (85kB) | Request a copy

Abstract

Abon termasuk salah satu makanan yang tahan lama, yang dikenal oleh masyarakat luas. Ikan nila adalah salah satu jenis ikan yang dapat di manfaatkan untuk pembuatan abon. Batang yang menggembung pada buah jambu mete sering disebut buah (buah semu) karena menyerupai buah. Buah semu masih jarang untuk dimanfaatkan. Data mutu organoleptik dikumpulkan melalui formulir penilaian mutu organoleptik dan tingkat kesukaan dikumpulkan melalui formulir penilaian tingkat kesukaan yaitu berupa warna, aroma, rasa, dan tekstur. Data kesukaan dan data mutu organoleptik yang telah dikumpulkan ditabulasi dan dideskripsikan dalam bentuk tabel dan diagram pie. Berdasarkan penilaian mutu organoleptik produk olahan abon ikan nila dengan tambahan buah semu jambu mete, bahwa mutu organoleptik warna dari produk abon ikan yaitu berwarna kuning keemasan, aroma sangat khas ikan, khas rempah, rasa yang sangat gurih, dan tekstur yang kasar. Berdasarkan penilaian tingkat kesukaan produk olahan abon ikan nila dengan tambahan buah semu jambu mete, bahwa tingkat kesukaan yang dinilai oleh panelis berupa warna produk abon ikan yaitu panelis menyukai warna dari produk abon ikan, menyukai aroma dari produk abon ikan, menyukai rasa yang manis dan gurih pada produk abon ikan, menyukai tekstur pada produk abon ikan. Apabila ingin membuat produk abon ikan nila dengan tambahan buah semu jambu mete sebaiknya dengan menggunakan persentase perbandingan sebanyak 80% ikan nila dan 20% buah semu jambu mete, perlu penelitian lebih lanjut tentang buah semu jambu mete untuk diolah menjadi abon.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: mutu organoleptik, tingkat kesukaan, abon ikan, buah semu.
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma III Gizi
Supervisor: Supriyono, Teguh
Depositing User: Sidik Syahbadi
Date Deposited: 27 May 2020 02:55
Last Modified: 27 May 2020 03:14
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/318

Actions (login required)

View Item View Item