Perbandingan efektivitas terapi relaksasi otot progresif dengan terapi musik klasik terhadap penurunan skala nyeri haid pada remaja putri di kota Palangka Raya

Fitriana, Fanny (2023) Perbandingan efektivitas terapi relaksasi otot progresif dengan terapi musik klasik terhadap penurunan skala nyeri haid pada remaja putri di kota Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.

[img] Text
SKRIPSI PERBANDINGAN EFEKTIVITAS TERAPI RELAKSASI OTOT PROGRESIF DENGAN TERAPI MUSIK KLASIK TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI HAID PADA REMAJA PUTRI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

PERBANDINGAN EFEKTIVITAS TERAPI RELAKSASI OTOT PROGRESIF DENGAN TERAPI MUSIK KLASIK TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI HAID PADA REMAJA PUTRI DI KOTA PALANGKA RAYA Fanny Fitriana1, Maria Magdalena Purba2, Fetty Rahmawaty3 Jurusan Keperawatan, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya Email: fanyfitri466@gmail.com Latar Belakang: Nyeri pada saat menstruasi atau nyeri haid sering dikeluhkan oleh remaja putri yang sudah memasuki masa pubertas sebagai sensasi yang tidak nyaman seperti nyeri dibagian abdomen, kram dan nyeri pada pinggang yang dapat mengganggu aktivitas sehari�hari. Salah satu penanganan nyeri haid secara non farmakologi adalah dengan teknik relaksasi otot progresif dan terapi musik klasik, tindakan ini sangat cocok untuk mengurangi nyeri haid. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui perbandingan efektivitas terapi relaksasi otot progresif dengan terapi musik klasik terhadap penurunan skala nyeri haid pada remaja putri di Kota Palangka Raya. Metode Penelitian: Desain penelitian menggunakan kuasi eksperimen dengan two pretest�posttest with group design. Populasi penelitian pada penelitian ini adalah siswi di SMP Negeri 8 Palangka Raya. Sampel penelitian ini yaitu berjumlah 48 orang yang terbagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok terapi relaksasi otot progresif dan terapi musik klasik yang meggunakan teknik purposive sampling. Analisa data mengunakan uji Wilcoxon & Mann Whitney Hasil Penelitian: Penelitian ini menunjukkan terapi relaksasi otot progresif dan terapi musik klasik dapat menurunkan skala nyeri haid dengan hasil p-value 0.001 < α (0.05). Kesimpulan: Terapi relaksasi otot progresif lebih signifikan mengurangi skala nyeri haid dibandingkan terapi musik klasik. Kata Kunci: Nyeri haid, Relaksasi Otot Progresif, Terapi Musik Klasik

ABSTRACT COMPARISON OF THE EFFECTIVENESS OF PROGRESSIVE MUSCLE RELAXATION THERAPY WITH CLASSIC MUSIC THERAPY ON DECREASING THE SCALE OF MENTAL PAIN IN ADOLESCENT WOMEN IN THE CITY OF PALANGKA RAYA Fanny Fitriana1, Maria Magdalena Purba2, Fetty Rahmawaty3 Department of Nursing, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya Email: fanyfitri466@gmail.com Introduction: Pain during menstruation or menstrual pain is often complained of by young women who have entered puberty as uncomfortable sensations such as pain in the abdomen, cramps and pain in the waist which can interfere with daily activities. One of the non-pharmacological treatment of menstrual pain is the progressive muscle relaxation technique and classical music therapy, this action is very suitable for reducing menstrual pain. Research Objective: To find out the comparison of the effectiveness of progressive muscle relaxation therapy with classical music therapy on reducing menstrual pain scale in young women in Palangka Raya City. Research Method: The research design uses a quasi-experimental with 2 pretest-posttest with group design. The research population in this study were female students at SMP Negeri 8 Palangka Raya. The sample of this study was 48 people who were divided into 2 groups, namely the progressive muscle relaxation therapy group and classical music therapy using purposive sampling technique. Data analysis used the Wilcoxon & Mann Whitney test. Research result: This study shows that progressive muscle relaxation therapy and classical music therapy can reduce menstrual pain scale with p-value results 0.001 < α (0.05). Conclusion :Progressive muscle relaxation therapy significantly reduced menstrual pain scale compared to classical music therapy. Keywords: Menstrual pain, Progressive Muscle Relaxation, Classical Music Therapy

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Nyeri haid, Relaksasi Otot Progresif, Terapi Musik Klasik
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111007 Nursing Theory > 11100103 Nursing Education Research
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan
Supervisor: Magdalena Purba, Maria and Rahmawaty, Fetty
Depositing User: Fanny Fitriana
Date Deposited: 29 Apr 2024 03:34
Last Modified: 29 Apr 2024 03:34
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/3216

Actions (login required)

View Item View Item