Apriliyana, Apriliyana (2019) Hubungan konsumsi makanan dan aktivitas fisik dengan lingkar perut pada penderita dislipidemia rawat jalan di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
Text (Abstrak)
Apriliyana - 463.pdf Restricted to Registered users only Download (10kB) |
Abstract
Latar Belakang : Dislipidemia adalah gangguan metabolisme lipoprotein yang di manifestasikan sebagai salah satu kondisi, seperti peningkatan kolesterol total, kolesterol LDL, trigliserida, atau penurunan kolesterol HDL. Asupan karbohidrat yang berlebih dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Sedangkan zat gizi yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah adalah serat. Tujuan : Mengetahui hubungan konsumsi makanan dan aktivitas fisik dengan lingkar perut pada penderita dislipidemia rawat jalan di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian descriptive correlational dengan pendekatan Cross Sectional. Jumlah sampel adalah 24 sampel di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Data di analisis secara statistik menggunakan uji Pearson. Hasil : Penelitian ini dilakukan pada 24 sampel mulai dari umur 20-59 tahun terdiri dari laki-laki dan perempuan. 15 orang sampel mengonsumsi karbohidrat masuk dalam kategori normal, semua sampel masuk dalam kategori asupan serat defisit berat, 11 orang sampel masuk dalam kategori aktivitas fisik sedang, tiga orang laki-laki dan 10 orang perempuan masuk dalam kategori lingkar perut berisiko. Pada umunya tidak semua jenis karbohidrat dapat mempengaruhi lingkar perut, jika bahan makanan yang di konsumsi tepat. Akan tetapi kurangnya asupan serat dapat mempengaruhi lingkar perut karena akan membuat absorpsi lemak meningkat hal ini secara tidak langsung dapat menyebabkan peningkatan kolesterol dalam darah. Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian diketahui ada hubungan konsumsi serat dengan lingkar perut dan tidak ada hubungan konsumsi karbohidrat dan aktivitas fisik dengan lingkar perut pada penderita dislipidemia rawat jalan di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dislipidemia, Karbohidrat, Serat, Aktivitas Fisik, Lingkar Perut |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111101 Clinical and Sports Nutrition |
Divisions: | Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi |
Supervisor: | Dewi, Fretika Utami and Hapsari, Retno Ayu |
Depositing User: | Rizky Kusuma Wardani |
Date Deposited: | 03 Jun 2020 02:32 |
Last Modified: | 03 Jun 2020 02:32 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/463 |
Actions (login required)
View Item |