Efektivitas media leaflet dan tablet fe pada ibu hamil terhadap angka kejadian anemia di UPT Puskesmas Bukit Hindu kota Palangka Raya

Aida, Aida (2019) Efektivitas media leaflet dan tablet fe pada ibu hamil terhadap angka kejadian anemia di UPT Puskesmas Bukit Hindu kota Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
SKRIPSI AIDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (992kB)

Abstract

Latar Belakang: Anemia kehamilan disebut “potential danger to mother and child”. Kelompok yang berisiko menderita anemia adalah ibu hamil. Di Indonesia anemia terjadi pada 1 dari 3 ibu hamil. Penanggulangan anemia dilaksanakan dengan pemberian Fe sebanyak 90 tablet kepada setiap ibu hamil. Faktor resiko terjadinya anemia dalam kehamilan adalah rendahnya asupan zat besi, serta rendahnya konsumsi tablet zat besi. Tujuan: Mengetahui efektivitas media leaflet dan tablet fe pada ibu hamil terhadap kejadian anemia di UPT Puskesmas Bukit Hindu Kota Palangka Raya Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu (Quasi Experiment) dengan pendekatan Non randomized control Grup Pre test – Post test Design. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 30 orang ibu hamil yang ada di Wilayah Kerja Puskesmas Bukit Hindu. Analisa data menggunakan uji Independent Samples T Test. Hasil: Berdasarkan hasil analisis, pada kelompok eksperimen diperoleh nilai Sig (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Sedangkan pada kelompok kontrol diperoleh nilai Sig (2-tailed) sebesar 0,002 < 0,05. Maka, kelompok eksperimen lebih efektif meningkatkan kadar Hb ibu hamil dibandingkan kelompok kontrol. Kesimpulan: Ada perbedaan rata-rata efektivitas media leaflet dan tablet fe pada ibu hamil terhadap angka kejadian anemia. Saran: Disarankan bagi ibu hamil untuk mengkonsumsi 90 tablet fe yang diberikan oleh intansi kesehatan untuk mengurangi angka kejadian anemia.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Leaflet, tablet fe, ibu hamil, anemia
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111011 Nursing Specialties > 11101114 Midwifery
Divisions: Pendidikan Profesi > Pendidikan Profesi Kebidanan
Supervisor: Bingan, Eline Charla Sabatina and Saudah, Siti
Depositing User: ELINE CHARLA SABATINA BINGAN
Date Deposited: 24 Jun 2020 03:01
Last Modified: 05 Dec 2022 04:39
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/520

Actions (login required)

View Item View Item