Efektivitas penerapan konsep konseling PMBA oleh kader terhadap kenaikan berat badan balita gizi kurang di Posyandu balita wilayah kerja Puskesmas Benangin

Kasumo, Hernetha (2021) Efektivitas penerapan konsep konseling PMBA oleh kader terhadap kenaikan berat badan balita gizi kurang di Posyandu balita wilayah kerja Puskesmas Benangin. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
Skripsi Hernetha.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Standar emas Pemberian Makan Anak dan Bayi (PMBA) direkomendasikan karena dapat menurunkan angka kematian anak dan meningkatkan kualitas hidup ibu sesuai dengan Millenium Developments Goals yang keempat dan kelima. Laporan Penilaian Status Gizi (PSG) balita di wilayah kerja Puskesmas Benangin tahun 2020 dari Januari sampai Desember diperoleh 20% balita Underweight, data ini lebih tinggi dari data Riskesdas 2018. Untuk meningkatkan kemampuan kader setelah mengikuti pelatihan, kader PMBA membutuhkan pemantauan dan penyelia fasilitatif untuk memastikan mereka dapat melaksanakan konseling dengan benar dan hasilnya dapat terlihat pada peningkatan status gizi baita gizi kurang yang orang tuanya di berikan konseling PMBA.

Tujuan : Mengetahui efektivitas penerapan konsep konseling PMBA oleh kader terhadap kenaikan berat badan balita gizi kurang di posyandu balita wilayah kerja Puskesmas Benangin.

Metode : Rancangan penelitian ini menggunakan rancangan penelitian quasi eksperimental, dengan desain the one group pretest-posttest design, terdiri dari sampel sebanyak 22 orang ibu atau pengasuh balita yang memiliki balita BGM dan BGT di wilayah kerja Puskesmas Benangin dan di analisis menggunakan uji Paired Samples T Test.

Hasil : Berat badan balita sebelum ibu atau pengasuh di berikan konseling PMBA dan sesudah di berikan konseling PMBA mengalami perubahan. Nilai pre dengan post-test dengan nilai signifikansi (2-taired) p = 0,000 < 0,05. Hasil penimbangan berat badan setelah di berikan konseling meningkat.

Kesimpulan : Hasil penelitian menunjukan bahwa konsep konseling PMBA oleh kader efektif dalam meningkatkan berat badan balita (p = 0.000).

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: efektivitas konseling PMBA, PMBA, kenaikan berat badan
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111103 Nutritional Physiology
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111199 Nutrition and Dietetics not elsewhere classified
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Susanti, Nila and SY, Yetti Wira Citerawati
Depositing User: Sukrianur Ahmad
Date Deposited: 28 Apr 2022 05:00
Last Modified: 28 Apr 2022 05:00
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1279

Actions (login required)

View Item View Item