Hubungan kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir di BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya

Ayusephina Vialani Putri, Bella (2019) Hubungan kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir di BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, POLTEKKES KEMKES PALANGKARAYA.

[img] Text
SKRIPSI BELLA AYUSEPHINA VIALANI PUTRI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Berat badan lahir terdiri dari berat badan lahir normal, BBLR, BBLSR, BBLSAR dan bayi besar. Berdasarkan data yang diperoleh di BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya diketahui terjadi peningkatan kelahiran bayi besar pada tahun 2016-oktober 2018. Salah satu indikator yang dapat dinilai sebagai pengaruh dalam berat bayi lahir adalah kadar gula darah ibu. Ibu yang mempunyai kontrol glikemik baik selama kehamilan memiliki penurunan terhadap resiko makrosomia, BBLR, persalinan SC. Tujuan Penelitian: Mengetahui hubungan kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir. Metode Penelitian: Desain penelitian menggunakan cross-sectional, dengan 40 sampel ibu bersalin. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari s/d April 2019. Analisis bivariat menggunakan uji korelasi Spearman. Hasil Penelitian: Uji Korelasi Spearman didapatkan r=0,476 atau hubungan antara kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir berada ditingkat hubungan sedang dan berpola positif atau semakin tinggi kadar gula darah ibu hamil maka semakin berat bayi yang dilahirkan. P=0,002 atau ada hubungan yang bermakna antara kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir. Kesimpulan: Ada hubungan kadar gula darah ibu hamil dengan berat badan lahir.

Background: Birth weight consisted of normal birth weight, LBW, LBWR, BBLSAR and large infants. Based on data obtained at the BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya is known to have an increase in the birth of large babies in 2016 - October 2018. One indicator that can be assessed as the influence on the birth weight of the baby is the mother's blood sugar level. Mothers who have good glycemic control during pregnancy have a reduction in the risk of macrosomia, LBW, SC delivery.

Research Objective: Knowing the relationship between blood sugar levels of pregnant women and birth weight.

Research Methods: The study design used cross-sectional, with 40 samples of maternity mothers. This study was conducted in February to April 2019. Bivariate analysis using the Spearman correlation test.

Research Results: The Spearman Correlation Test obtained r = 0.476 or the relationship between blood sugar levels of pregnant women with birth weight at the level of moderate and positive patterns of relationships or the higher the blood sugar level of pregnant women, the more weight the baby was born. P = 0.002 or there is a significant relationship between blood sugar levels of pregnant women with birth weight.

Conclusion: There is a relationship between blood sugar levels of pregnant women with birth weight.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kadar Gula Darah, Berat Badan Lahir
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan
Supervisor: Rusmani, Asih and Lucin, Yeni
Depositing User: Akreditasi Kebidanan
Date Deposited: 03 Dec 2021 07:02
Last Modified: 03 Dec 2021 07:02
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1661

Actions (login required)

View Item View Item