Sari, Intan Mustika (2021) Determinan kejadian stunting pada balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Pahandut Kota Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
Text
SKRIPSI INTAN MUSTIKA SARI.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Stunting adalah kondisi gagal pertumbuhan pada anak (tubuh dan otak) akibat kurangnya asupan gizi sehingga dapat mengakibatkan gangguan pertumbuhan anak memiliki tinggi badan yang kurang jika dibandingkan dengan umur. Berdasarkan WHO nilai Z-skor tinggi badan menurut usia (TB/U) kurang dari -2 standar deviasi (<-2 SD) dikategorikan sebagai stunting.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting di Puskesmas Pahandut Palangka Raya. Penelitian ini menggunakan metode observasional dengan rancangan desain penelitian cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah 96 balita yang berada di wilayah kerja Puskesmas Pahandut. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan mengunakan uji chi-square.
Didapatkan hasil bahwa faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting yaitu riwayat pemberian ASI eksklusif dengan p-value 0,031, riwayat penyakit infeksi denga p-value 0,041. Berdasarkan hasil yang diperoleh, maka dapat disimpulkan bahwa faktor yang memiliki hubungan bermakna dengan kejadian stunting di wilayah kerja Puskesmas Pahandut Kota Palangka Raya yaitu faktor riwayat pemberian ASI eksklusif dan riwayat penyakit infeksi.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | stunting, ASI eksklusif, penyakit infeksi |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan |
Supervisor: | Hatini, Erina Eka and Arisani, Greiny |
Depositing User: | Intan Mustika Sari |
Date Deposited: | 03 Jun 2022 07:58 |
Last Modified: | 03 Jun 2022 07:58 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1429 |
Actions (login required)
View Item |