Hubungan tingkat pengetahuan ibu dengan kelengkapan imunisasi dasar pada bayi usia 0-12 bulan

Falentina, Adelia (2021) Hubungan tingkat pengetahuan ibu dengan kelengkapan imunisasi dasar pada bayi usia 0-12 bulan. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
LR_Adelia Falentina_Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pendahuluan : Imunisasi merupakan salah satu cara pencegahan penyakit menular khususnya Penyakit yang Dapat Dicegah dengan Imunisasi (PD3I) yang diberikan kepada tidak hanya anak sejak masih bayi hingga remaja, tetapi juga kepada dewasa. Cara kerja imunisasi yaitu dengan memberikan antigen bakteri atau virus tertentu yang sudah dilemahkan atau dimatikan dengan tujuan merangsang sistem imun tubuh untuk membentuk antibodi. Antibodi yang terbentuk setelah imunisasi berguna untuk meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif sehingga dapat mencegah atau mengurangi akibat penularan PD3I tersebut.

Metode : Metode penelitian yang digunakan dalam membuat artikel ini adalah Literature Review. Google Scholer (tahun 2016-2021) merupakan database yang digunakan dalam review ini. Didapatkan 10 artikel penelitian yang sesuai dengan tujuan dan kriteria review.

Hasil : Berdasarkan hasil penelitian literature review yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa terdapat pengaruh hubungan tingkat pengetahuan ibu dengan kelengkapan imunisasi dasar pada bayi usia 0-12 bulan. Dari 10 jurnal hasil penelitian terkait didapatkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu dengan kelengkapan imunisasi dasar.

Kesimpulan : Berdasarkan dari hasil penelitian dan pembahasan dalam literature review ini adalah keseluruhan jurnal yang dilakukan analisis menunjukkan bahwa adanya pengaruh hubungan tingkat pengetahuan ibu dengan kelengkapan imunisasi dasar pada bayi usia 0-12 bulan

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Hubungan,Tingkat Pengetahuan Ibu,Kelengkapan Imunisasi Dasar
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111704 Community Child Health
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan
Supervisor: T, Berthiana and Rikiy, Rikiy
Depositing User: Adelia Adelia
Date Deposited: 07 Jun 2022 01:55
Last Modified: 07 Jun 2022 01:55
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1510

Actions (login required)

View Item View Item