Gambaran penggunaan smartphone sebelum tidur pada siswa kelas ix di smpn 1 palangka raya

Kristin, Karliana (2022) Gambaran penggunaan smartphone sebelum tidur pada siswa kelas ix di smpn 1 palangka raya. Karya Tulis Ilmiah, PROGRAM STUDI D-III KEPERWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
KTI_KARLIANA KRISTIN_reg.23.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Smartphone merupakan teknologi terbaru yang diciptakan dengan berbagai aplikasi yang dapat menyajikan berbagai media berita, jejaring sosial bahkan hiburan. Tingginya penggunaan smartphone pada kalangan remaja akibat perkembangan teknologi menuntut remaja untuk menggunakan smartphone setiap hari. Penggunaan smartphone yang tinggi pada malam hari seperti waktu penggunaan, durasi penggunaan, dan aktivitas menggunakan smartphone merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kesehatan pada remaja.
Tujuan : Mengetahui gambaran penggunaan smartphone sebelum tidur pada siswa kelas IX di SMPN 1 Palangka Raya.
Desain : Penelitian dilakukan dengan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan populasi penelitian siswa kelas IX SMPN 1 Palangka Raya dengan sampel sebanyak 83 responden, menggunakan teknik purposive sampling, instrumen menggunakan kuesioner.
Hasil : Hasil penelitian di dapatkan bahwa mayoritas keseluruhan dari hasil penilitian adalah usia 14 tahun (96,4%), jenis kelamin perempuan (61,4%), frekuensi menggunakan smartphone sebelum tidur setiap hari (89,2%), durasi penggunaan smartphone sebelum tidur >30 menit (85,5%), penggunaan smartphone dalam sehari >4 jam (80,7%), aktivitas penggunaan smartphone menggunakan media sosial (91,6%), dampak yang dirasakan mata lelah/sakit mata (62,7%), dampak yang paling dirasakan dampak negatif (61,4%).
Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa mayoritas siswa menggunakan smartphone sebelum tidur setiap hari.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah)
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111009 Nursing Research
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan
Supervisor: Syam'ani, Syam'ani and Yani, Fina Ratih Wira Putri Fitri
Depositing User: Karliana Kristin
Date Deposited: 23 Oct 2023 06:31
Last Modified: 23 Oct 2023 06:31
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2615

Actions (login required)

View Item View Item