Pengaruh penggunaan modifikasi menu sayur dan buah terhadap sisa makanan anak di TPA Cinta (House Of Love) Palangka Raya dan TPA Darussalam Palangka Raya

Pratiwi, Cindy Indah (2018) Pengaruh penggunaan modifikasi menu sayur dan buah terhadap sisa makanan anak di TPA Cinta (House Of Love) Palangka Raya dan TPA Darussalam Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text (MODIFIKASI MENU SAYUR DAN BUAH)
ABSTRAK.docx

Download (13kB)

Abstract

Latar Belakang: Modifikasi hidangan merrupakan cara merubah atau mengganti hidangan agar dapat meningkatkan daya terima konsumen sehingga tidak terjadi kejenuhan terhadap makanan yang diberikan atau disajikan kepada konsumen. Selain itu juga merupakan cara untuk menambah keanekaragaman menu pada suatu daerah atau institusi. Modifikasi ini dilakukan dengan cara mengubah cara memasak, penambahan bahan, pencampuran bumbu, perubahan bentuk, warna, cita rasa dan penggunaan alat atau mesin. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh penggunaan modifikasi menu sayur dan buah terhadap sisa makanan anak di TPA Cinta (House Of Love) Palangka Raya dan TPA Darussalam Palangka Raya. Metode: Desain penelitian ini adalah eksperimen yang digunakan yaitu pre-experimental design dengan jenis rancangan One-Group Pretest-Posttest. Subjek penelitian terdiri dari 39 anak di TPA Cinta (House Of Love) Palangka Raya dan TPA Darussalam Palangka Raya. Analisis data menggunakan Uji Wilxocon. Hasil: Sebagian besar sampel pada kelompok usia 1-3 tahun (43,6%) dan 4-6 tahun (56,4%). Sebagian besar sampel berjenis kelamin perempuan (51,3%). Rata-rata sisa makanan Sayur sebelum perlakuan dengan kategori tidak baik (82,1%) dan buah dengan kategori baik (69,2%). Rata-rata sisa makanan sayur sesudah perlakuan dengan kategori baik (84,6%) dan buah dengan kategori baik (100%). Ada perbedaan antara penggunaan modifikasi hidangan sayur dan buah terhadap sisa makanan anak (p = 0,000). Kesimpulan: Ada perbedaan antara penggunaan modifikasi menu sayur dan buah terhadap sisa makanan anak di TPA Cinta (House Of Love) Palangka Raya dan TPA Darussalam Palangka Raya (p = 0,000). XII + 85 hlm; 2019; 11 tabel; 2 gambar Daftar pustaka 58 buah (1987-2018) Kata Kunci: Modifikasi, Sisa Makanan Sayur dan Buah

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Modifikasi, Sisa Makanan Sayur dan Buah
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Munifa, Munifa and Ramadhani, Juni
Depositing User: Rizky Kusuma Wardani
Date Deposited: 02 Jun 2020 22:22
Last Modified: 02 Jun 2020 22:22
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/284

Actions (login required)

View Item View Item