Putri, Afsa Hadila (2023) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG SEKS PRA NIKAH DI MA DARUL ULUM KOTA PALANGKA RAYA. Laporan Tugas Akhir, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEBIDANAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.
| 
              
Text
 LAPORAN TUGAS AKHIR AFSA HADILA PUTRI.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) | Request a copy  | 
          
Abstract
    Latar Belakang : Masa remaja atau disebut juga dengan masa adolesensi, 
merupakan suatu perkembangan yang dinamis dalam kehidupan individu. 
Masalah yang sering dialami oleh remaja saat ini adalah masalah seputar 
seksualitas, terutama seks pranikah. 
Tujuan : Untuk mengetahui pengetahuan dan sikap serta karakteristik remaja 
tentang seks pra nikah di MA Darul Ulum Kota Palangka Raya. 
Metode : Penelitian ini menggunakan metode desktiptif dengan pendekatan 
kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 75 orang yang diambil dengan 
teknik simple random sampling. 
Hasil Penelitian : Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden 
berdasarkan karakteristik yakni remaja akhir (18-21 tahun) sebanyak 39 orang 
(52%), perempuan sebanyak 41 orang (54,7%), pendidikan orang tua ialah 
pendidikan dasar sebanyak 51 orang (68%). pekerjaan orang tua ialah bekerja 
sebanyak 65 orang (86.7%), tidak aktif berorganisasi sebanyak 54 orang (72%), 
tidak berpacaran sebanyak 57 orang (76%) dan sumber informasi >3 sumber 
sebanyak 36 orang (48%), pengetahuan baik (62%) dan sikap positif (61,3%). 
Kesimpulan dan Saran : Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan 
pengetahuan dan sikap yang baik mengenai seks pra nikah, maka disarankan 
kepada remaja agar selalu selektif dalam menerima berbagai informasi.
Kata Kunci: Pengetahuan, Sikap, Remaja, Seks Pra Nikah
| Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir) | 
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Pengetahuan, Sikap, Remaja, Seks Pra Nikah | 
| Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1199 Other Medical and Health Sciences  | 
        
| Divisions: | Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma III Kebidanan | 
| Supervisor: | Diati, Noor and Istiningsih, Titik | 
| Depositing User: | Afsa Hadila Putri | 
| Date Deposited: | 24 Oct 2023 09:17 | 
| Last Modified: | 24 Oct 2023 09:17 | 
| URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/3027 | 
Actions (login required)
![]()  | 
        View Item | 
        