Faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester II dan III di PMB Y kota Palangka Raya

Anastasya, Anastasya (2024) Faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester II dan III di PMB Y kota Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN, KEMENKES POLTEKKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
SKRIPSI FIX_Anastasya-.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Anemia pada ibu hamil berhubungan dengan melemahnya daya tahan tubuh, menurunnya produktivitas persalinan, berat badan lahir rendah, kelahiran prematur, aborsi pre-eklampsia, mempersulit persalinan bahkan menyebabkan kematian perinatal dan berujung pada kematian ibu saat melahirkan. Untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester II dan III Di PMB Y Kota Palangka Raya. Uji statistik yang digunakan chi-square dengan desain penelitian menggunakan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner Jumlah responden dalam penelitian sebanyak 48 responden, anemia (52,1%) dengan tidak anemia (47,9%), ibu hamil anemia dengan umur yang terbanyak <20 dan >35 tahun (92,3%), paritas ≥3 (91,7%), pendidikan rendah (90,5%), usia kehamilan trimester III (77,8%5) dan kepatuhan konsumsi tablet fe yang tidak patuh sebanyak (92,3%). Berdasarkan uji chi-square diperoleh (p value <0,05) yang berarti dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara umur, paritas, pendidikan, usia kehamilan dan kepatuhan konsumsi tablet fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester II dan III

Anemia in pregnant women is associated with weakened immune systems, decreased labor productivity, low birth weight, premature birth, abortion, pre-eclampsia, fraternization and even causes perinatal death and ends in maternal death during childbirth. To determine the factors associated with the incidence of anemia in second and third trimester pregnant women in PMB Y Palangka Raya City. The statistical test uses chi-square with a cross sectional research design. Sampling used the purposive sampling method. Data collection uses a questionnaire The number of respondents in the study was 48 respondents, anemic (52.1%) and not anemic (47.9%), anemic pregnant women with the most ages <20 and >35 years (92.3%), parity ≥3 (91 .7%), low education (90.5%), third trimester gestational age (77.8%5) and non-compliance with Fe tablet consumption (92.3%). Based on the chi-square test obtained (pv<0.05), which means it can be concluded that there is a significant relationship between age, parity, education, gestational age and compliance with the consumption of Fe tablets with the incidence of anemia in pregnant women in the second and third trimesters.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Faktor, Kejadian Anemia, Ibu Hamil Trimester II dan III
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1110 Nursing > 111006 Midwifery
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111813 Female Urogenital Diseases and Pregnancy Complications > 11181302 P11181302regnancy Complications
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma IV Kebidanan
Supervisor: Wahyuni, Seri and Herlinadiyaningsih, Herlinadiyaningsih and Febriani, Irene
Depositing User: Anastasya Anastasya
Date Deposited: 15 Apr 2025 03:33
Last Modified: 15 Apr 2025 03:33
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/3428

Actions (login required)

View Item View Item