Keziarika, Putri (2024) Gambaran perubahan pengetahuan diet dash pada penderita hipertensi di posyandu lansia anggrek wilayah puskesmas Kecamatan Katingan Tengah. Laporan Tugas Akhir, Program Studi Diploma III Gizi, Poltekkes Kemenkes Palangka Raya.
![]() |
Text
LTA_ALL_PUTRI KEZIARIKA.pdf Download (7MB) |
Abstract
Latar belakang : Hipertensi merupakan suatu keadaan dimana tekanan darah sistolik ≥140 mmHg disertai dengantekanan darah diastolik ≥90 mmHg. Prevalensi hipertensi di Indonesia tahun 2023 adalah 30,8%. Dari hasil dari Survei Kesehatan Indonesia (SKI) tahun 2023 menunjukkan bahwa prevalensi hipertensi di Kalimantan Tengah meningkat menjadi 40,7% dan data yang mengalami penyakit hipertensi di Kabupaten Katingan tahun 2018 sebanyak 28,6%. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perubahan pengetahuan diet DASH pada penderita hipertensi di Posyandu Lansia Anggrek Wilayah Puskesmas Kecamatan Katingan Tengah. Metode penelitian: Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian cross sectional. Hasil dan pembahasan : Dari hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa sebagian besar (90%) berusia 60-74 tahun, sebagian besar berjenis kelamin perempuan (90%), sebagian besar tidak bekerja (90%), sebagian besar adalah tamatan SD (60%), sebagian besar sampel (60%) memiliki riwayat keluarga yang menderita hipertensi, berdasarkan lama menderita hipertensi 1-5 tahun dan 6-11 tahun memiliki frekuensi yang sama (50%), serta seluruh sampel (100%) memiliki penyakit hipertensi tanpa komplikasi. Pengetahuan sebelum edukasi diet DASH dengan kategori baik terdapat 3 orang (30%). Pengetahuan setelah edukasi diet DASH yaitu pengetahuan sampel dengan kategori baik terdapat 6 orang (60%). Kesimpulan : Ada peningkatan pengetahuan sebelum dengan setelah diberikan edukasi mengenai diet DASH selama ≥15 menit. Hal ini menunjukkan bahwa penyampaian edukasi dapat diterima sehingga terjadi perubahan pengetahuan setelah edukasi diet DASH.
Background: Hypertension is a condition where the systolic blood pressure is ≥140 mmHg accompanied by diastolic blood pressure ≥90 mmHg. The prevalence of hypertension in Indonesia in 2023 is 30.8%. The results of the 2023 Indonesian Health Survey (SKI) show that the prevalence of hypertension in Central Kalimantan has increased to 40.7%, and the data showed that 28.6% of the population in Katingan District had hypertension in 2018. Objective: This study aims to describe the changes in knowledge about the DASH diet among hypertensive patients at the Elderly Integrated Health Post (Posyandu Lansia Anggrek) in the Puskesmas area of Central Katingan Sub-District. Research Method: This study is a quantitative descriptive study using a cross-sectional research design. Results and Discussion: The results of the study showed that the majority (90%) of the participants were aged 60-74 years, predominantly female (90%), unemployed (90%), primary school graduates (60%), most of the samples (60%) had a family history of hypertension, based on the duration of suffering from hypertension 1-5 years and 6-11 years had the same frequency (50%), and all the samples (100%) had uncomplicated hypertension. Knowledge before DASH diet education was categorized as good for 3 individuals (30%). Knowledge after DASH diet education showed that 6 individuals (60%) had good knowledge. Conclusion: There was an increase in knowledge before and after education on the DASH diet for ≥15 minutes. This indicates that the delivery of education was well-received, resulting in a change in knowledge after DASH diet education.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perubahan pengetahuan, diet DASH, hipertensi; Changes in knowledge, DASH diet, hypertension |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111818 Nutritional and Metabolic Diseases 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130101 Continuing and Community Education 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases 13 EDUCATION > 1301 Education Systems |
Divisions: | Jurusan Gizi > Program Studi Diploma III Gizi |
Supervisor: | Hapsari, Retno Ayu |
Depositing User: | Putri Keziarika |
Date Deposited: | 07 May 2025 15:05 |
Last Modified: | 07 May 2025 15:05 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/3946 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |