Hubungan tingkat stres dengan perawatan diri (self care) pada klien diabetes melitus tipe 2 di poli penyakit dalam BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus

Wulandari, Wulandari (2018) Hubungan tingkat stres dengan perawatan diri (self care) pada klien diabetes melitus tipe 2 di poli penyakit dalam BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus. Skripsi, PROGRAM STUDI D-IV KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text (Full Text)
MANUSKRIP WULANDARI fix.pdf
Restricted to Registered users only

Download (273kB)

Abstract

International Diabetes Federation (IDF) memperkirakan adanya kenaikan jumlah penyandang DM di Indonesia dari 9,1 Juta pada tahun 2014 menjadi 14,1 Juta pada tahun 2035. DM tipe 2 adalah jenis yang paling umum terjadi. Diabetes adalah kelompok penyakit metabolik yang ditandai dengan hiperglikemia akibat defek sekresi insulin, aksi insulin, atau keduanya. Diabetes Melitus dapat menimbulkan berbagai perubahan atau gangguan fisik maupun psikologis bagi klien dimana mereka harus tergantung pada terapi pengelolaan diabetes. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan perawatan diri (self care) pada klien DM tipe 2 di Poli Penyakit Dalam BLUD RSUD dr. Doris Sylvanus. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian cross sectional, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, jumlah sampel pada penelitian ini adalah 35 responden, pengumpulan data menggunakan kuesioner The Summary of Diabetes Self-Care Activities (SDSCA dan Diabetes Distress Scale (DSS) dan di analisis menggunakan uji chi square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 20 responden yang stres berat 18 responden kurang baik dalam melakukan perawatan diri dan dari 15 responden yang mengalami stres ringan 10 responden dapat melakukan perawatan diri dengan baik. Pada hasil uji chi square di dapatkan nilai p value = 0,001, dimana nilai p < α (α=0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat stres dengan perawatan diri dimana semakin tinggi tingkat stres maka semakin rendah perilaku perawatan dirinya. xv + 66 hlm; 2018; 2 tabel; 7 gambar; 11 lampiran; 50 referensi

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Diabetes Melitus, Stres, Perawatan diri, self care.
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111819 Endocrine System Diseases > 11181903 Diabetes Mellitus
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan
Supervisor: Natalansyah, Natalansyah and Warastuti, Widya and Mansyah, Barto
Depositing User: Titi Novianty
Date Deposited: 19 Jun 2020 08:55
Last Modified: 22 Sep 2020 11:39
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/538

Actions (login required)

View Item View Item