Afriyuni, Nadira Putri (2019) Gambaran pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan berisiko di UPT Puskesmas Menteng Palangka Raya. Karya Tulis Ilmiah, PRODI D-III KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
| 
              
Text (Full Text)
 KTI paska sidang Nadira Putri Afriyuni-converted.pdf Restricted to Registered users only Download (533kB)  | 
          
Abstract
    Latar belakang :Angka Kematian Ibu di Kota Palangka Raya pada tahun 2017 adalah 19,15/100.000 KH. Penyebab kematian ibu adalah komplikasi obstetri yaitu ruptur uteri yang menyebabkan pendarahan.Setiap periode kehamilan berisiko mengalami komplikasipersalinan yang disebabkan karena adanya faktor-faktor risiko pada saat kehamilan. Tujuan penelitian :Penelitian ini bertjujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan berisiko di UPT Puskesmas Menteng. Metode penelitian : Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif, lokasi penelitian di UPT Puskesmas Menteng Palangka Raya pada bulan Januari-Mei 2019, jumlah sampel sebanyak 44 orang, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, alat pengumpul data yang digunakan adalah kuesioner, sedangkan analisa data menggunakan teknik univariat. Hasil Penelitian : Hasil penelitian tentang kehamilan berisiko menunjukkan reponden paling banyak terdapat pada usia reproduktif yaitu umur antara 20-35 tahun 65.9% dengan status paritas nullpara 36.4%. Pekerjaan mayoritas sebagai ibu rumah tangga 47.7% dengan penghasilan mayoritas < Rp 2.500.000,- 54.5%. Sumber informasi mayoritas didapatkan dari media elektronik 31.8% dengan latar belakang pendidikan SMA 50%. Kesimpulan :Dari hasil penelitian didapatkan pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan berisiko di UPT Puskesmas Menteng berpengetahuan baik 68.2%. Saran :Meningkatkan kualitas pelayanan dengan cara memberikan KIE dalam pelayanan dalam melakukan konseling tentang pentingnya pengetahuan kehamilan berisiko.
xiiv + 46; 2019; 4 tabel; 1 gambar Daftar Pustaka : 18 buah (2009-2019)
| Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah) | 
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | pengetahuan, kehamilan, kehamilan berisiko | 
| Divisions: | Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan | 
| Supervisor: | Sylvia, Ester Inung and Purba, Maria Magdalena and Heriteluna, Marselinus | 
| Depositing User: | CICI HALFRI | 
| Date Deposited: | 19 Jun 2020 09:21 | 
| Last Modified: | 19 Jun 2020 09:21 | 
| URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/570 | 
Actions (login required)
![]()  | 
        View Item | 
        