Hubungan kualitas tidur dengan kualitas hidup pada lansia dengan penyakit diabetes melitus tipe 2 di prolanis Sanang Barigas Palangka Raya

Akhmadi, Akhmadi (2019) Hubungan kualitas tidur dengan kualitas hidup pada lansia dengan penyakit diabetes melitus tipe 2 di prolanis Sanang Barigas Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI DIPLOMA IV KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
MANUSKRIP AKHMADI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (322kB)

Abstract

Latar belakang : Diabetes Melitus merupakan suatu penyakit dengan salah satu tanda dan gejala yaitu sering buang air kecil dalam jumlah banyak pada malam hari yang akan berdampak pada kualitas tidur dan kadar glukosa darah pada pasien diabetes melitus. Tidur yang efektif pada pasien DM sangat dibutuhkan untuk memperbaiki sel-sel yang rusak termasuk sel beta yang berfungsi untuk memproduksi insulin (Julia V. Rottie). Tujuan : Untuk mengetahui hubungan kualitas tidur dengan kualitas hidup pada lansia dengan penyakit diabetes melitus tipe 2. Metodologi : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Pemilihan metode deskriptif korelasi dalam penelitian ini didasarkan dari peneliti yang ingin mengkaji dan melihat keeratan hubungan antara dua variabel dan untuk mengetahui arah hubungan yang terjadi dengan jumlah 33 responden dengan teknik pengambilan data dikumpulkan secara simultan atau pada suatu waktu (point time approach). Analisa data menggunakan uji Chi Square (crosstabs). Hasil : Hasil penelitian ini menunjukan terdapat hubungan yang signifikan antara variabel kualitas tidur dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus tipe 2 dengan nilai P-value (0,000) atau (p<0,05). Kesimpulan : Terdapat hubungan antara kualitas tidur dengan kualitas hidup pada lansia dengan penyakit diabetes melitus tipe 2.

Kata kunci: •Kualitas Tidur •Kualitas Hidup •Lansia •Diabetes Melitus Tipe 2

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Tidur •Kualitas Hidup •Lansia •Diabetes Melitus Tipe 2
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111819 Endocrine System Diseases > 11181903 Diabetes Mellitus
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan
Supervisor: T, Berthiana and Kasuma, Wijaya Atmaja
Depositing User: Titi Novianty
Date Deposited: 14 Jul 2020 21:58
Last Modified: 06 Dec 2022 04:19
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/608

Actions (login required)

View Item View Item