Juniasi, Bertha Silvia (2020) Hubungan sumber informasi dan pengetahuan dengan perilaku pencegahan diabetes melitus tipe II pada siswa di SMAN 3 Kota Palangka Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI D IV-KEPERAWATAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
Text
Bertha Silvia Juniasi_Skripsi_Hubungan Sumber Informasi dan Pengetahuan dengan Perilaku Pencegahan Diabetes Melitus Tipe II Pada Siswa di SMAN 3 Palangka Raya_Reg3_2020_1.pdf Restricted to Registered users only Download (215kB) |
Abstract
Pendahuluan : Jumlah penderita diabetes melitus mengalami peningkatan signifikan dari tahun ke tahun. Indonesia menempati peringkat keenam di dunia dengan total penderita Diabetes sekitar 10,3 juta orang (Kemenkes, 2018). Penyakit Diabetes Melitus yang tidak ditangani dengan benar akan mengalami komplikasi bahkan kematian bagi penderitanya.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik responden dan mengetahui hubungan sumber informasi dan pengetahuan dengan perilaku pencegahan diabetes melitus tipe II pada siswa di SMAN 3 Palangka Raya.
Metode : Penelitian ini menggunakan metode korelasional dengan pendekatan cross sectional. Subjek penelitian adalah siswa kelas X dan kelas XI SMAN 3 Palangka Raya, berusia 14-17 tahun yang di ambil dengan metode simple random sampling sebanyak 57 responden.
Hasil : Berdasarkan hasil uji Chi-Square, hubungan antara sumber informasi dan perilaku pencegahan diperoleh hasil (PValue=0,000 < α=0,05) dan hubungan antara pengetahuan dan perilaku pencegahan diperoleh (PValue=0,000 < α=0,05).
Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara sumber informasi dan pengetahuan dengan perilaku pencegahan diabetes melitus tipe II pada siswa di SMAN 3 Palangka Raya.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengetahuan; sumber informasi; perilaku pencegahan diabetes melitus tipe II; remaja |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111819 Endocrine System Diseases > 11181903 Diabetes Mellitus |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma IV Keperawatan |
Supervisor: | Nyamin, Yongwan and Warastuti, Widya and Natalansyah, Natalansyah |
Depositing User: | Bertha Silvia Juniasi |
Date Deposited: | 11 Feb 2021 07:48 |
Last Modified: | 11 Feb 2021 07:48 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/739 |
Actions (login required)
View Item |