Septyaningrum, Wulandari (2020) Pengaruh substitusi tepung ikan bilis dan ubi cilembu (bimbu) terhadap mutu organoleptik cookies. Laporan Tugas Akhir, PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.
Text
WULANDARI SEPTYANINGRUM.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Kejadian stunting pada anak balita memerlukan perhatian khusus karena berkaitan dengan risiko penurunan kemampuan intelektual, produktivitas dan peningkatan risiko penyakit degeneratif di masa mendatang. Kejadian stunting pada umumnya disebabkan oleh banyak faktor yang saling berhubungan. Konsumsi zat gizi seperti energi, protein dan seng serta riwayat penyakit infeksi merupakan faktor yang berpengaruh langsung terhadap proses pertumbuhan anak.
Maka dari itu peneliti melakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh substitusi tepung ikan bilis dan ubi cilembu terhadap mutu organoleptik cookies.
Untuk mengetahui tujuan penelitian ini maka peneliti dengan menggunakan metode kualitatif dilaksanakan pada bulan april-mei 2020. Pengumpulan data uji organoleptik dilakukan dengan menggunakan formulir uji organoleptik yang kemudian hasilnya di deskripsikan.
Berdasar tabel uji organoleptik mutu rasa yang dilakukan oleh peneliti, panelis rata-rata menjawaban cenderung memiliki rasa manis. Kemudian pada uji organoleptik mutu tekstur panelis rata-rata menjawab cookies memiliki tekstur yang keras. Untuk uji organoleptik mutu warna panelis rata-rata menjawab warna coklat tua. Sedangkan pada uji mutu organoleptik mutu aroma panelis rata rata menjawab aroma cookies dan harum.
Disarankan untuk perlunya melakukan uji penelitian lebih lanjut dari segi mikrobiologi cookies tersebut, selain itu bahan baku ikan bilis bisa di ganti dengan ikan yang sejenis seperti ikan teri dan sebagainya, dan dapat dilakukan modifikasi resep pengolahan cookies dengan penambahan butter dan susu sesuai dengan selera serta meningkatkan kandungan protein dan kalsium pada cookies.
Item Type: | Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tepung Ikan Bilis, Ubi Cilembu Terhadap Mutu Organoleptik Cookies |
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention |
Divisions: | Jurusan Gizi > Program Studi Diploma III Gizi |
Supervisor: | Kusfriyadi, Mars Khendra |
Depositing User: | Wulandari Septyaningrum |
Date Deposited: | 30 Nov 2021 08:58 |
Last Modified: | 02 Dec 2022 08:31 |
URI: | http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/878 |
Actions (login required)
View Item |