Gambaran ibu yang membawa bayi dan balita ke Posyandu Anggrek I dan II wilayah kerja Puskesmas Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah

Amalia, Fajrina (2021) Gambaran ibu yang membawa bayi dan balita ke Posyandu Anggrek I dan II wilayah kerja Puskesmas Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah. Laporan Tugas Akhir, PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEBIDANAN, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
LTA FAJRINA AMALIA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Program penimbangan balita pada posyandu merupakan salah satu program yang digunakan untuk memantau kesehatan bayi dan balita, salah satu permasalahan bagi pihak posyandu adalah kunjungan ibu yang membawa bayi dan balita ke Posyandu yang banyak tidak teratur sehingga membuat peneliti tertarik untuk melakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui gambaran ibu yang membawa bayi dan balita ke Posyandu Anggrek I dan II wilayah kerja Puskesmas Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah. Penelitian ini dilakukan dengan 57 responden pada Posyandu Anggrek I dan II wilayah kerja Puskesmas Tumbang Samba.

Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk melihat gambaran fenomena yang terjadi pada suatu populasi. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis univariate.

Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa sebagian besar responden berkunjung secara teratur ke Posyandu Anggrek I atau II dengan jumlah 31 orang (54,4%) dan responden yang berkunjung secara tidak teratur ke Posyandu adalah sebanyak 26 orang (45,6%). Responden merupakan ibu- ibu yang membawa bayi dan balita ke Posyandu dengan dominan usia 25-35 tahun, berpengetahuan cukup, berpendidikan terakhir sekolah menengah atas, tidak bekerja/ibu rumah tangga, tinggal jauh dari Posyandu, serta semua responden merupakan ibu-ibu yang mendapatkan dukungan yang baik dari keluarganya untuk membawa anak bayi dan balita mereka ke Posyandu.

Hasil penelitian ini menjadi bahan informasi, dan agar tumbuh kembang bayi dan balita dapat dipantau secara teratur melalui pemeriksaan secara rutin di posyandu.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Gambaran Ibu, Bayi dan Balita, Keteraturan Kunjungan, Posyandu
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111704 Community Child Health
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111707 Family Care
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111708 Health and Community Services
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111711 Health Information Systems (incl. Surveillance)
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111712 Health Promotion
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111717 Primary Health Care
13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130102 Early Childhood Education
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services
13 EDUCATION > 1301 Education Systems
Divisions: Jurusan Kebidanan > Program Studi Diploma III Kebidanan
Supervisor: Natalina, Riny and Jumrah, Jumrah
Depositing User: Fajrina Amalia
Date Deposited: 21 Apr 2022 04:38
Last Modified: 21 Apr 2022 04:38
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1227

Actions (login required)

View Item View Item