Pengaruh penggunaan posyandusmart terhadap kinerja pelaporan kader Posyandu di Kabupaten Murung Raya

Rino, Rino (2021) Pengaruh penggunaan posyandusmart terhadap kinerja pelaporan kader Posyandu di Kabupaten Murung Raya. Skripsi, PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA.

[img] Text
SKRIPSI_RINO.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan teknologi yang pesat, berdampak juga pada perkembangan sistem informasi. Sistem informasi sangat diperlukan untuk mempermudah tugas, salah satunya untuk bidang kesehatan (Mulyani dan Purnama, 2015). Salah satu dari pemanfaatan perkembangan sistem informasi dalam mayarakat adalah penggunaan Sistem Informasi Posyandu ( SIP ) dimana SIP ini menghasilkan informasi yang sesuai dengan kebutuhan secara tepat dan tepat waktu bagi pengelola Posyandu.

PosyanduSmart adalah sistem informasi posyandu menggunakan aplikasi Laptop Berbasis Excel. Aplikasi yang akan digunakan dalam kegiatan posyandu berguna untuk menggantikan sistem administrasi posyandu yang masih bersifat manual dan konveksional. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan PosyanduSmart Terhadap Kinerja Pelaporan Kader Posyandu Di Kabupaten Murung Raya.

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian menggunakan pre eksperimental (One Group pretest-posttest) yaitu dengan membandingkan hasil pengukuran sebelum dan sesudah dilakukan uji coba. Jumlah posyandu yang menjadi sampel penelitian sebanyak 20 posyandu yaitu terdiri dari Puskesmas Puruk Cahu sebanyak 10 posyandu dengan jumlah kader 11 orang, Wilayah Puskesmas Datah Kotou sebanyak 3 posyandu dengan 3 orang kader, Wilayah Puskesmas Konut sebanyak 5 posyandu dengan 5 orang kader dan Wilayah Puskesmas Puruk Cahu Seberang sebanyak 2 posyandu dengan 3 orang kader posyandu. Adapun jumlah kader yang menjadi responden sebanyak 22 kader posyandu dari 20 posyandu. . Kuesioner terdiri dari 2 Kuisioner, terdiri dari 15 pertanyaan pelaksanaan kegiatan posyandu dimana setiap jawaban yang benar diberikan score 1 dan jawaban yang salah 0. Untuk 6 pertanyaan tentang pelaporan kegiatan posyandu dengan score jika jawaban adalah tepat waktu score 2, lambat score 1 dan tidak ada score 0. Score total maksimal dari semua kuisioner. Untuk kuisioner 1 yang menjawab adalah kader posyandu yang menjadi responden sedangkan untuk kuisioner 2 yang mejawab ada peneliti bersama dengan petugas gizi yang mengetahui keadaan pelaporan posyandu setiap bulan.

Berdasarkan hasil uji normalitas pada data penelitian yaitu data tidak berdistribusi normal, uji Paired T test tidak digunakan pada penelitian ini maka uji yang digunakan adalah Wilcoxon test. Dengan data tidak berdistribusi normal diketahui bahwa kinerja kader posyandu sesudah menggunakan PosyanduSmart mendapatkan nilai lebih tinggi dari pada sebelum menggunakan PosyanduSmart. Sebelum menggunakan PosyanduSmart rata-rata skor kinerja kader 35,22 dengan standar deviasi 3, 57 dan interval kepercayaan 95% yaitu antara 33 sampai 41,67, sedangkan rata-rata skor kinerja kader posyandu sesudah menggunakan PosyanduSmart adalah 81,44 dengan standar deviasi 17,42 dan interval kepercayaan 95% yaitu antar 50 sampai 100.

Peningkatan kinerja kader pada pelaporan posyandu dari nilai sebelum ke sesudah Mean rank atau rata-rata peningkatan tersebut adalah sebesar 11, 50. Sebelum menggunakan PosyanduSmart rata-rata skor kinerja kader 35,22 sedangkan rata-rata skor kinerja kader posyandu sesudah menggunakan PosyanduSmart adalah 81,44. Berdasarkan output test statistik yaitu nilai p 0,000 ( p < 0,05 ) pada uji Wilcoxon maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis diterima, artinya ada Pengaruh Penggunaan PosyanduSmart Terhadap Kinerja Kader Posyandu Di Kabupaten Murung Raya.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: posyandusmart, kinerja kader, pelaporan
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111101 Clinical and Sports Nutrition
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111104 Public Nutrition Intervention
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111199 Nutrition and Dietetics not elsewhere classified
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Sugiyanto, Sugiyanto and SY, Yetti Wira Citerawati
Depositing User: Sukrianur Ahmad
Date Deposited: 09 May 2022 07:43
Last Modified: 09 May 2022 07:43
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1287

Actions (login required)

View Item View Item