Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri(SADARI) Di Kelas 12 SMA Kristen Palangka Raya

Triyatha, Nova (2022) Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri(SADARI) Di Kelas 12 SMA Kristen Palangka Raya. Karya Tulis Ilmiah, Keperawatan, Poltekkes Kemenkes Palangkaraya.

[img] Text (dapat disimpulkan bahwa Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) Di Kelas 12 SMA Kristen Palangka Raya dalam kategori cukup. Diharapkan karya ilmiah ini dapat digunakan sebagai sumber data untuk penelitian s)
kti-NOVA TRIYATHA060-1.docx - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

INTISARI
GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA PUTRI TENTANG PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI) DI KELAS 12 SMA KRISTEN PALANGKA RAYA
Nova Triyatha, 2022
Program Diploma III Keperawatan Poltekkes Kemenkes Palangka Raya
Pembimbing : Natalansyah,S.Pd., M.Kes
Berthiana.T,S.Pd.,M.Kes

Latar Belakang : SADARI adalah salah satu cara untuk mendeteksi awal kanker payudara dan mengetahui perubahan yang terjadi pada payudara yang sederhana, individu, dan juga tidak berbahaya. terdapat 2 orang yang terkena kanker payudara yang masih berumur 16-18 tahun dari 179 orang. Kanker payudara pada remaja di sebabkan karena gaya hidup yang kurang sehat seperti malas berolah raga, makan makanan cepat saji atau instan, makanan yang berlemak tidak baik bagi tubuh dan kurang memperhatikan kebersihan pada organ tubuh seperti pada payudara. Pengobatan kanker payudara dapat dilakukan dengan terapi radiasi, kemotrapi, obat-obat herbal. Salah satu cara sederhana untuk mendeteksi kanker payudara yaitu dengan periksa payudara sendiri (SADARI). Kurangnya informasi dan tidak pernah mendapatkan sosialisasi tentang periksa payudara sendiri (SADARI) mengakibatkan beberapa remaja tidak mengetahui tanda dan gejala kanker payudara dini.
Metode : Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, lokasi penelitian di kelas 12 SMA Kristen Palangka Raya. Jumlah populasi sebanyak 31 remaja putri di kelas 12 dan sampel ditentukan menggunakan total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, data dianalisa dengan menggunakan editing, coding, scoring dan tabulating serta penyajian data dalam bentuk Diagram.
Hasil : Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa dari 31 responden yaitu 8 responden (25,81%) berpengetahuan baik, 18 responden (53,06%) berpengetahuan cukup dan 5 responden (16,1%) berpengetahuan kurang.
Kesimpulan : Hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) Di Kelas 12 SMA Kristen Palangka Raya dalam kategori cukup. Diharapkan karya ilmiah ini dapat digunakan sebagai sumber data untuk penelitian selanjutnya, dan menambah pengetahuan.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Karya Tulis Ilmiah)
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1117 Public Health and Health Services > 111712 Health Promotion
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111804 Neoplasms
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1118 Diseases > 111823 Pathological Conditions, Signs and Symptoms > 11182302 Pathological Conditions, Anatomical
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130209 Medicine, Nursing and Health Curriculum and Pedagogy
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma III Keperawatan
Supervisor: Natalansyah, Natalansyah and Berthiana, Berthiana
Depositing User: Nova Triyatha
Date Deposited: 24 Oct 2023 09:14
Last Modified: 24 Oct 2023 09:14
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2990

Actions (login required)

View Item View Item