Gambaran kesesuaian besar porsi lauk hewani dengan standar porsi pasien diet tktp kelas iii RSUD dr. Doris Sylvanus Kalimantan Tengah

Martalia, Sisilia (2022) Gambaran kesesuaian besar porsi lauk hewani dengan standar porsi pasien diet tktp kelas iii RSUD dr. Doris Sylvanus Kalimantan Tengah. Laporan Tugas Akhir, PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.

[img] Text
Gambaran Kesesuaian Besar Porsi Lauk Hewani Dengan Standar Porsi Pasien Diet TKTP Kelas III RSUD dr. Doris Sylvanus Kalimantan Tengah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang : Pelayanan gizi rumah sakit merupakan bagian yang sangat vital dari sistem pelayanan paripurna terhadap pasien di rumah sakit. Pelayanan gizi rumah sakit adalah pelayanan gizi yang diberikan kepada pasien untuk mencapai kondisi yang optimal dalam memenuhi kebutuhan gizi orang yang sakit untuk keperluan metabolisme tubuhnya, peningkatan kesehatan dalam rangka meningkatkan upaya penyembuhan pasien rawat inap dan rawat jalan. Standar porsi adalah rincian macam dan jumlah bahan makanan dalam berat bersih mentah untuk setiap hidangan. Dalam suatu penyelenggaraan makanan, standar porsi sangat berkaitan dengan perhitungan kebutuhan bahan makanan dan perencanaan standar porsi.

Tujuan : Tujuan umum penelitian ini adalah mengetahui gambaran kesesuaian besar porsi lauk hewani dengan standar porsi pasien diet TKTP kelas III RS. Doris Sylvanus.

Metode Penelitian : Penelitian ini dilaksanakan tanggal 04 Mei-06 Mei 2022 alat pengumpulan data dengan pendekatan observasional deskriptif.

Hasil dan Pembahasan : Kesesuaian standar porsi makanan rumah sakit yang telah ditetapkan dan besar porsi yang disajikan lauk hewani ayam ras tidak sesuai standar dengan persentase 72,22%, ikan gabus tidak sesuai standar dengan persentase 73,33%, ikan nila tidak sesuai standar dengan persentase 92,22%.

Kesimpulan : Besar porsi lauk hewani yang disajikan rumah sakit dengan besar porsi yang ditimbang terdapat perbedaan berat antara lauk hewani yang disajikan dengan standar porsi rumah sakit.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Laporan Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Besar Porsi, Standar Porsi, Diet TKTP
Subjects: 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics > 111102 Dietetics and Nutrigenomics
11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1111 Nutrition and Dietetics
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma III Gizi
Supervisor: Dhini, Dhini
Depositing User: Sisilia Martalia
Date Deposited: 27 Oct 2022 03:10
Last Modified: 27 Oct 2022 03:10
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/2426

Actions (login required)

View Item View Item