Pengaruh proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe terhadap daya terima dan mutu organoleptik kerupuk litpite

Venisa, Venisa (2021) Pengaruh proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe terhadap daya terima dan mutu organoleptik kerupuk litpite. Skripsi, SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA, POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA.

[img] Text
SKRIPSI VENISA PO.62.31.3.17.436.fix-converted.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kulit pisang merupakan bahan limbah dari buah pisang yang tidak banyak diketahui oleh masyarakat sebagai bahan baku makanan seperti tepung kulit pisang. Pengolahan tempe menjadi tepung tempe merupakan upaya peningkatan daya simpan tempe dan agar lebih mudah untuk diolah menjadi berbagai macam produk.

Penelitian ini memberikan informasi kepada masyarakat mengenai tepung kulit pisang dan tepung tempe dapat dijadikan produk olahan seperti kerupuk, yang bisa memberikan nilai tambah dan nilai guna ekonomis dari limbah kulit pisang dan tempe, dapat meningkatkan diversifikasi pangan menggunakan pangan bahan baku lokal.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe terhadap daya terima dan mutu organoleptik kerupuk litpite. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) non faktorial berupa perbandingan proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe.

Ada pengaruh proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe terhadap daya terima, panelis menyatakan suka dari segi aroma, tekstur dan warna pada P1 dan rasa pada P2. Ada pengaruh proporsi tepung kulit pisang dan tepung tempe terhadap mutu organoleptik, kerupuk litpite mempunyai aroma sangat berbau khas pisang, rasa sangat gurih, tekstur sangat renyah dan warna tidak cokelat.

Item Type: Tugas Akhir Mahasiswa (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kerupuk, tepung kulit pisang, tepung tempe, daya terima, mutu organoleptik
Subjects: 09 ENGINEERING > 0908 Food Sciences > 090805 Food Processing
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0605 Microbiology
09 ENGINEERING > 0903 Biomedical Engineering
09 ENGINEERING > 0908 Food Sciences
10 TECHNOLOGY > 1099 Other Technology
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma IV Gizi
Supervisor: Kusfriyadi, Mars Khendra and Wardani, Rizky Kusuma
Depositing User: Venisa
Date Deposited: 01 Apr 2022 01:50
Last Modified: 01 Apr 2022 01:50
URI: http://repo.polkesraya.ac.id/id/eprint/1173

Actions (login required)

View Item View Item